Tanjungbalai – ProfesionalNews.com
Majelis Daerah Korps Alumni Himpunan Mahasiswa Islam (MD Kahmi) Tanjungbalai Adakan vaksinasi massal bagi masyarakat dalam mendukung program pemerintah memutus mata rantai angka penyebaran Covid-19, di One Day Cafe. Jalan Jenderal Sudirman, Km 3 Kelurahan Pahang Kecamatan Datuk Bandar, tepatnya di Halaman rumah Senior Almahrum Drs.H.Hariono Kota Tanjungbalai. Senin (29/11/2021).
Kegiatan yang dilaksanakan ini bekerja sama dengan Dinas Kesehatan Kota Tanjungbalai serta aparat kepolisian tersebut tetap dilaksanakan dengan menerapkan protokol kesehatan.
Ketua MD KAHMI Tanjungbalai H. Ucok Roufdy mengatakan bahwa pelaksanaan vaksinasi tersebut merupakan upaya bersama dalam mendukung percepatan pengendalian angka penyebaran virus covid-19, khususnya di Kota Tanjungbalai.
“Adapun vaksin yang disediakan ialah dosis I dan II, dan berdasarkan hasil kordinasi dengan tim vaksinator bahwa sebanyak 250 orang telah divaksinasi dan hal ini mudah-mudahan dapat mendukung tercapainya target untuk daerah kota tanjungbalai khususnya,” ungkap Ucok.
Dirinya beserta segenap pengurus juga mengimbau masyarakat untuk mensukseskan program vaksinasi Nasional dengan melakukan vaksin agar pandemi covid-19 di kota Tanjungbalai dapat diatasi.
“Kita berdoa semoga pandemi covid-19 di negara ini khususnya Kota Tanjungbalai dapat terkendali dan teratasi, serta kepada masyarakat Tanjungbalai jangan takut untuk divaksin, ayo kita sukseskan dan dukung pemerintah dalam program vaksinasi, karena vaksinasi itu aman dan halal” turur H. Ucok Roufdy Ketua MD KAHMI Tanjungbalai dalam pidato sambutannya . ( Syamsul Adly/Budi Darmawan)